SDN Rangkah VI/168 Surabaya Gelar Khotmil Quran di Penghujung Ramadhan

SDN Rangkah VI/168 Surabaya Gelar Khotmil Quran di Penghujung Ramadhan
(Kegiatan Khotmil Quran di SDN Rangkah VI/168 Surabaya, Selasa (11/5). Photo Courtesy : Ist)
Rolasnews.com – Dua hari menjelang akhir Ramadhan 1442 H, SDN Rangkah VI/168 Surabaya menggelar Khotmil Quran. Kegiatan ini diikuti para guru dan staf serta dipimpin oleh guru agama di sekolah yang bersangkutan.

Sebelum Khotmil Quran, mereka yang hadir sudah mengkhatamkan Al Quran di rumah masing-masing. Mereka kemudian mengulangnya dengan membagi setiap guru dari kelas I hingga kelas VI untuk kembali membaca Al Quran per juz.

Di juz ke-30, pembacaan Al Quran dilakukan bersama-sama dan setelahnya doa Khotmil Quran dipimpin oleh Ustadz Thohir S. Ag/ Ustadz Riyadhush Sholihin yang juga merupakan guru agama di SDN Rangkah VI/168 Surabaya.

Read More
Link Banner

Untuk diketahui, doa Khotmil Quran adalah doa yang dibaca setelah khatam Al Quran.

Kegiatan dilakukan di Mushola Baitul Ilmi yang berada di SDN Rangkah VI/168 Surabaya mulai pukul 07.30 s/d 09.30 pada hari Selasa (11/5). Seluruh peserta diwajibkan mengenakan dress code (DC) putih-putih.

SDN Rangkah VI/168 Surabaya Gelar Bakti Sosial dan Pembagian Takjil

Setelah itu, kegiatan dilanjut dengan rapat dinas yang dipimpin oleh Kepala Sekolah Rita Erwiyah MPd. Rapat terutama untuk menyampaikan informasi dan pembinaan guru, tenaga pendidik di lingkungan sekolah.

Rapat di sekolah
(Rapat dinas yang dipimpin oleh Kepala Sekolah Rita Erwiyah MPd. Photo Courtesy : Ist)
Salah seorang guru di SDN Rangkah VI 168
(Salah seorang guru di SDN Rangkah VI/168. Photo Courtesy : Ist)

Rapat juga membahas persiapan untuk Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang rencananya akan dimulai pada awal tahun ajaran baru. (TON)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *