Setelah beristirahat total sehari, Tarwi melanjutkan etape keenam (Cirebon-Majalengka-Sumedang-Bandung) pagi ini, Kamis (24/9), dengan wajah tampak sumringah dan kondisi lebih bugar.
Headlines
Tag: Tarwi
Ony : Bapak Pegang Penuh Kendali Perjalanan
Selama bersepeda Surabaya-Jakarta, Tarwi adalah yang memegang penuh kendali perjalanan.
Gara-gara Truk Rusak, Etape Kelima Berjalan Kacau
Etape kelima Purwokerto-Brebes-Cirebon tak berakhir semulus empat etape pendahulunya. Meski tetap dapat menuntaskan etape ini hingga finish di Cirebon, namun fisik Tarwi drop akibat banyaknya halangan selama perjalanan.
Mantan Asisten Barengi Nggowes Hingga Finish di Purwokerto
Apabila di etape-etape sebelumnya para pebalap yang mengiringi hanya di awal start atau menjelang finish, di etape kali ini ada yang menemaninya nggowes mulai dari start hingga finish di Purwokerto.
Bersepatu Baru, Tarwi Kian Segar & Semangat Tempuh Etape Keempat
Setelah rehat sehari penuh, hari ini, Senin (21/9), Tarwi kembali menggenjot sepedanya di etape keempat Jogja-Banyumas-Purwokerto.
Haji Ircham Sambangi Hotel Tempat Tarwi Menginap di Jogja
Haji Ircham hari Minggu (20/9) pagi, menyempatkan singgah di hotel tempat Tarwi menginap di Jogja. Ia adalah orang yang meminjamkan sepeda merek United Bike yang dipakai Tarwi untuk bersepeda secara marathon Surabaya-Jakarta yang menempuh jarak tak kurang dari 1.100 kilometer.
Tokoh Olahraga di Solo Sambut Tarwi di Stadion Manahan
Finish Tarwi di etape ketiga disambut sejumlah tokoh olahraga di Solo, termasuk Ketua Umum KONI Surakarta dan jajaran Pengurus Cabang (pengcab) olahraga di kota tersebut.
Etape Ketiga Semarang-Salatiga-Solo Diwarnai Jalanan Menanjak & Berliku
Di etape ketiga hari ini, Sabtu (19/9), Tarwi harus melalui jalanan menanjak dan berliku dalam perjalanan menuju Solo dari Semarang.
Beratnya Etape Kedua, Banyak Truk Besar dan Jalan Bergelombang
Medan etape kedua Tarwi bersepeda Surabaya-Jakarta cukup berat. Selain jalanannya banyak yang bergelombang dan tak selebar etape pertama, rute Rembang-Semarang juga dilintasi truk-truk besar.
Etape Kedua Rembang-Semarang, Didampingi Fanny Gunawan dan Finish di Stadion Diponegoro
Perjalanan Tarwi sepedaan Surabaya-Jakarta di etape kedua Rembang-Semarang hari ini, Jumat (18/9), sempat diiringi mantan atlet balap sepeda nasional era 80-an, Fanny Gunawan hingga finish di Stadion Diponegoro yang di dalamnya ada velodrome.















