Perjalanan Rohani, Rolas 88 Ziarah ke Makam Sunan Bonang dan Gelar Pengajian di Tuban

Perjalanan Rohani, Rolas 88 Ziarah ke Makam Sunan Bonang dan Gelar Pengajian di Tuban
(Di Masjid Agung Tuban sebelum ziarah ke Makam Sunan Bonang. Foto: Ist/Rolas 88)

Rolasnews.com – Untuk menyegarkan keimanan, Ahad kemarin Rolas 88 melakukan perjalanan rohani ke Tuban. Di Kota Bumi Para Wali tersebut, mereka berziarah ke Makam Sunan Bonan dan bersilaturahmi dengan menggelar pengajian.

Perjalanan rohani kali ini diikuti lebih dari 50 rekan-rekan Rolas 88. Rombongan terbagi dua, yakni dari Surabaya dan Malang.

Read More
Titik keberangkatan dari Surabaya
(Titik kumpul rombongan Surabaya di Ngagel. Foto: Ist/Rolas 88)

Yang dari Surabaya menggunakan bus, sedangkan yang dari Malang mengendarai mobil pribadi. Rombongan berangkat dari lokasi masing-masing pada pukul 7 pagi.

Adapun titik kumpul setibanya di Tuban adalah di sekitaran Alun-Alun Tuban, yang tak jauh dari Makam Sunan Bonang.

“Ngecas spiritual disik, Rek. Kalau biasanya ketemu teman-teman di warkop atau nongkrong di tempat lain, sekali-sekali kita perlu bareng-bareng berkunjung ke tempat yang auranya bisa menambah tebal keimanan. Ya seperti ziarah ke Makam Sunan Bonang,” ujar salah seorang Rolas 88 yang ikut rombongan bis.

“Semoga ini membawa keberkahan dan kebaikan bagi kita semua,” imbuhnya.Di Masjid Agung Tuban-1

Di Masjid Agung Tuban-2
(Rehat sejenak di Masjid Agung Tuban. Foto: Ist/Rolas 88)

Setelah sejenak mengabadikan momen kebersamaan di Masjid Agung Tuban, mereka lalu bersama-sama melakukan ziarah ke makam salah satu wali yang sangat dihormati di Jawa Timur tersebut.

Perjalanan kemudian dilanjut ke rumah Ninik, salah seorang Rolas 88 yang kini berdomisili di Tuban. Di kediaman Ninik, acara pengajian berlangsung dengan mengundang penceramah setempat, Ustaz Zainuddin.

Di Makam Sunan Bonang saat perjalanan rohani ke Tuban
(Di Makam Sunan Bonang. Foto: Ist/Rolas 88)

Sebagai informasi, Alumni SMPN 12 Surabaya lulusan 1988 atau Rolas 88, mempunyai kegiatan berkala pengajian dua bulan sekali. Kegiatan kerohanian itu digelar bergilir ke rumah-rumah para anggota alumni. Tak hanya di Surabaya, tapi juga ke Malang, Sidoarjo maupun Tuban.

Sementara tema pengajian kali ini adalah “Pentingnya Menjaga Silaturahmi”.

Di Pengajian
(“Wayahe ngaji, lur. Ojo pota poto ae”. Foto: Ist/Rolas 88)

Dalam tauziahnya, Ustaz Zainuddin sempat memuji Rolas 88 yang meski sudah puluhan tahun berpisah, tetap menjaga hubungan baik serta seduluran sesama alumni.

“Sebagaimana dawuh Rasulullah, menjaga silaturahmi selain dapat memperpanjang umur, juga membuka pintu-pintu rejeki. Saya salut dengan Bapak-Ibu dari Rolas 88 yang sudah berapa… 36 tahun lulus sekolah di SMP 12 Surabaya, masih tetap kompak. Apalagi rutin mengadakan pengajian bersama seperti ini,” tuturnya.

“Insyaallah berkumpulnya kita pada hari ini menjadi catatan amal baik kita. Dan mendekatkan kita semua pada surga-Nya. Aamiin,” ucap Ustaz Zainuddin.

Ia juga mengajak yang hadir di pengajian itu untuk mendoakan sejumlah alumni yang telah lebih dahulu berpulang.

Kembali ke Surabaya setelah perjalanan rohani ke Tuban
(Bus membawa rombongan kembali ke Surabaya usai melakukan perjalanan rohani ke Tuban. Foto: Ist/Rolas 88)

Sehat-sehat dan barokah untuk kita semua. Sampai jumpa di pengajian berikutnya. (*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *