Pertama, Kucing Peliharaan Dilaporkan Positif Corona

Pertama, Kucing Peliharaan Dilaporkan Positif Corona
(Saking kepinginnya melindungi dari Virus Corona, kucing kesayangan pun dimaskeri. Foto : Al Bawaba)
Rolasnews.com – Seekor kucing peliharaan di Belgia, dilaporkan positif terinfeksi Corona. Kucing tersebut diduga tertular virus dari pemiliknya.

Dilansir Brussels Times, hewan rumahan di Liege, Belgia, itu menunjukkan gejala khas Covid-19, tersenggal-senggal atau kesulitan ketika bernafas. Gejala tersebut muncul seminggu setelah perempuan pemiliknya jatuh sakit, demikian pernyataan otoritas kesehatan pada konferensi pers.

Virus yang menyerang binatang peliharaan seperti kucing, bukanlah yang pertama. Sebelumnya, dua anjing di Hong Kong juga dinyatakan positif. Salah satunya, seekor anjing Pomeranian yang sudah renta, berusia 17 tahun, tewas setelah pulang dari karantina.

Read More

“Si kucing kena diare, muntah-muntah dan kesulitan bernafas. Setelah diteliti, ditemukan virus di kotorannya,” kata Profesor Steven Van Gucht, Jumat (27/3) waktu setempat.

Belum ada informasi lebih lanjut mengenai kondisi kucing peliharaan tersebut dan pemiliknya.

Meski demikian, kabar ini ditanggapi skeptis. Pasalnya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) berkali-kali menegaskan “tidak ada bukti apa pun jika anjing, kucing dan hewan peliharaan lainnya dapat menularkan Covid-19” ke manusia.

Menurut Van Gucht, kasus di Liege itu terjadi akibat sang pemilik menulari kucing kesayangannya. Bukan sebaliknya.

“Ini adalah kasus tak biasa. Resiko penularan dari hewan ke manusia (zoonosis) sangatlah kecil,” ujar Van Gucht.

Baca Juga : Media Sosial Kerap Sebarkan Informasi Ngawur Tentang Vaksin

Dewan Nasional Perlindungan Hewan Belgia (CNPA) mengamini pendapat sang profesor. Tak ada ancaman penularan Covid-19 dari hewan peliharaan.

“Hewan bukan vektor epidemi. Jadi tidak ada alasan untuk mengisolasi hewan peliharaan Anda,” ungkap CNPA.

Pakar kesehatan hewan di CNPA hanya menyarankan agar para pemilik “tidak menggosok-gosokkan hidung ke hewan peliharaan mereka.”

Sebagai informasi, data terbaru Virus Corona di Belgia telah menjangkiti lebih dari 7 ribu orang. 300 di antaranya meninggal, demikian rilis resmi otoritas kesehatan di negara tersebut.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *