Telkom dan IBM Jalin Kemitraan Strategis untuk Perkuat Pengembangan AI di Indonesia

Telkom dan IBM Jalin Kemitraan Strategis untuk Perkuat Pengembangan AI di Indonesia
MoU Telkom dan IBM untuk pengembangan AI di Indonesia. (Ist)

Rolasnews.com – Menjawab tantangan perkembangan teknologi yang semakin pesat dan meningkatnya kebutuhan terhadap layanan Kecerdasan Buatan (AI), PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menjalin kerja sama strategis dengan PT IBM Indonesia (IBM). Kolaborasi ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya, dan President Director IBM, Roy Kosasih, baru-baru ini.

Fokus utama dari MoU ini adalah untuk menghadirkan layanan AI yang inovatif dan sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia, serta mempercepat pembangunan dan penguatan kapabilitas Telkom di sektor AI.

Read More

Budi Setyawan Wijaya menjelaskan bahwa kemitraan strategis ini merupakan langkah penting dalam memperkuat posisi TelkomGroup sebagai penyedia layanan digital telekomunikasi terdepan di Indonesia, khususnya di bidang AI.

Ia menggarisbawahi bahwa adopsi teknologi AI diperkirakan akan meningkat secara signifikan seiring dengan akselerasi transformasi digital dan kebutuhan efisiensi di sektor bisnis dan pemerintahan.

Budi Setyawan Wijaya, Direktur Strategic Portfolio Telkom. (Ist)

Menurut riset terbaru dari IDC (International Data Corporation), investasi di bidang AI dan Generative AI di Asia Pasifik diproyeksikan mencapai USD 110 miliar pada tahun 2028 dengan pertumbuhan yang signifikan.

Berdasarkan analisis oleh Kearney, kontribusi penggunaan AI terhadap ekonomi Indonesia dapat mencapai USD 366 miliar pada tahun 2030. Hal ini mengindikasikan bahwa perusahaan-perusahaan di wilayah Asia Pasifik, termasuk Indonesia, mulai beralih dari tahap eksperimentasi menuju pemanfaatan AI yang lebih menguntungkan.

Kolaborasi antara infrastruktur dan teknologi Telkom dengan kapabilitas AI dari IBM diyakini dapat memberikan solusi yang komprehensif bagi pasar Indonesia.

IBM, melalui teknologi WatsonX dan IBM Cloud Pak for Data, serta layanan berbasis Internet of Things (IoT), siap untuk memperkuat portofolio layanan TelkomGroup.

Kedepankan Prinsip Etika Kelola Data

Pendekatan human-centered yang diusung oleh IBM dalam pengembangan AI, ditambah dengan prinsip-prinsip etika tata kelola data, akan membantu Telkom dalam membangun kepercayaan pelanggan terhadap teknologi AI yang dikembangkan. Prinsip-prinsip ini menekankan bahwa AI harus mampu meningkatkan kecerdasan manusia, menjaga kepemilikan data oleh penciptanya, serta menjamin transparansi dan keadilan dalam penggunaan teknologi.

Roy Kosasih, Presiden Direktur IBM Indonesia, menegaskan kesediaan IBM untuk berkolaborasi dengan Telkom, dengan menjadikan keahlian dalam etika AI dan pemahaman mendalam mengenai berbagai industri sebagai landasan. Ia menekankan pentingnya tanggung jawab bersama untuk memastikan bahwa AI tidak hanya menjadi alat, tetapi juga membuka peluang bagi pengembangan ekonomi di Indonesia.

Sinergi antara Telkom dan IBM diharapkan dapat menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang, serta berkontribusi pada kemajuan ekonomi dan teknologi di Indonesia. (RED)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *