Vaksinasi Tahap Kedua Prajurit TNI/Polri Dilakukan di Mapolda Jatim

Vaksinasi Tahap Kedua Prajurit TNI/Polri Dilakukan di Mapolda Jatim
(Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Photo Courtesy : Ist)
Rolasnews.com – Seperti halnya vaksinasi tahap pertama, vaksinasi tahap kedua bagi prajurit TNI/Polri juga dilakukan di Mapolda Jatim. Dalam vaksinasi tahap kedua ini, disaksikan langsung oleh Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo serta didampingi oleh Forkopimda Jatim, Gubernur, Pangdam V Brawijaya dan Kapolda Jatim, Kamis (18/3).

Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, menjelaskan, untuk Vaksinasi prajurit TNI dan Polri tahap kedua berjalan lancar dan sesuai.

“Saya menghimbau kepada seluruh prajurit TNI dan Polri, meski sudah menjalani vaksinasi, baik yang pertama maupun kedua, tetap patuhi protokol kesehatan,” kata Panglima TNI usai meninjau vaksinasi di Mapolda Jatim.

Read More

Ditambahkan Panglima TNI, meski sudah dilakukan vaksinasi, bukan berarti badan kebal dari penyakit atau virus corona. Namun diharapkan setelah di vaksinasi kedua, anti boddy naik bisa kuat menghadapi COVID-19.

“Nantinya prajurit TNI/Polri akan diterjunkan untuk membantu program percepatan vaksinasi nasional,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebutkan bahwa bersama Panglima TNI, dirinya turut menyaksikan pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Gayungan bagi masyarakat umum dan di Mapolda Jatim bagi prajurit TNI/Polri.

“Hari ini saya bersama bapak panglima TNI meninjau vaksinasi bagi masyarakat dan prajurit TNI/Polri di dua lokasi di Surabaya Jawa Timur,” kata Kapolri.

Menkes Tinjau Vaksinasi COVID-19 Bagi Para Lansia di Surabaya

Saat ini di Provinsi Jawa Timur, tingkat penyebaran COVID-19 sudah mengalami penurunan. Turunnya angka penyebaran COVID-19 di wilayah Jatim ini, dimulai dari kegiatan Kampung Tangguh Semeru sampai PPKM Skala Mikro.

Hal dipaparkan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa yang didampingi oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta.

Menurutnya, Provinsi Jawa Timur saat ini menjadi salah satu wilayah terbaik dalam penanganan COVID-19.

Selain itu, turunnya penyebaran COVID-19 di propinsi paling timur Pulau Jawa ini juga karena tumbuhnya kesadaran disiplin masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan. (DNA)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *