Penyanyi sekaligus aktris Selena Gomez, mengkritik pernyataan Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, dalam pembukaan KTT G7 di Cornwall, Inggris, beberapa hari lalu. Gomez menilai janji sang perdana menteri untuk memberikan donasi vaksin bagi negara-negara miskin pada bulan September mendatang, terlalu lama.






